• Feed RSS

Pages

Kamis, 05 Agustus 2010

Laporan WireShark

Bookmark and Share
Tujuan :
  • Siswa dapat menggunakan software WireShark untuk menganalisa jaringan.
  • Siswa dapat mengetahui proses half duplex yang terjadi pada komunikasi jaringan.
  • Siswa dapat mengetahui proses enkapsulasi dan dekapsulasi menggunakan wireshark.
Pendahuluan :

Wireshark adalah program yang berfungsi untuk mengetahui kejadian yang terjadi pada saat kita melakukan interaksi dengan internet. Dengan wireshark dapat dilihat proses pengiriman data dari komputer ke web yang dituju.

Enkapsulasi adalah sebuah proses menambahkan header dan trailer atau melakukan pemaketan pada sebuah data. Dengan enkapsulasi, data menjadi memiliki identitas.

Alat & Bahan :
  • PC
  • Sistem operasi windows atau linux
  • wireshark
  • jaringan
Langkah Kerja :
  • Nyalakan PC
  • instal software wireshark
  • buka capture option
  • pilih interface, maka akan muncul proses komunikasi yang berlangsung pada jaringan.
  • pada kolom filter, isikan "http" untuk melihat proses http.
  • Analisa proses tersebut dan tulis di hasil eksperimen.


Hasil Eksperimen :

- half duplex :

Terlihat source yang beralamatkan IP 172.16.16.51 dengan destination yang beralamatkan IP 61.233.181.104 saling bergantian melakukan proses request pada destination data itu sendiri. Disini terjadi Proses Half Duplex karena, Source awal melakukan request kepada destination awal sebagai penerima request, lalu destination awal berubah menjadi source yang melakukan request ke source awal yang berubah menjadi destination penerima request. Jadi proses pengiriman dan penerimaan data terjadi secara bergantian.

- enkapsulasi :

1. Layer Application, Presentation, Session = Datagram


Dalam ketiga layer ini, hanya ada satu PDU, yaitu Datagram. Datagram ialah data yang masih berupa data hasil buatan user dalam komputer. Data ini cenderung masih bisa dimengerti oleh kita, belum menjadi data yang berbentuk 'ghaib'. Selain itu, Datagram juga belum terbungkus oleh header yang menyediakan info-info yang diperlukan dalam mengirim datagram tersebut.

 2. Layer Transport = Segment


Pada layer Transport, Datagram mulai dibungkus dengan header. Header ini berisi tentang port sumber, port tujuan, info header, dan info-info lainnya, hingga menjadi PDU baru yang bernama segment

3. Layer Network = Packet

Setelah dari layer transport, segment mulai dibungkus kembali dengan header. Header ini berisi tentang info versi IP, detail alamat IP, dll., sehingga menjadi PDU yang dinamakan packet.


4. Layer Datalink = Frame


Lalu, PDU yang bernama Packet dibungkus kembali di layer Data-Link dengan header. Header ini berisi tentang waktu yang tercatat saat melakukan proses pembungkusan dan pengiriman data, hingga menjadi sebuah PDU baru yang bernama frame.
5. Layer Physical = Bitstream


Final, Frame dibungkus dengan header untuk terakhir kalinya. Header ini berisi tentang info MAC address source dan MAC address destination, hingga PDU ini bernama bitstream. Bentuk ini bentuk terakhir dalam enkapsulasi. Setelah ini, langsung dikirimkan melalui media transmisi sampai tiba di host yang lain.


Post Terkait

0 orang yang berkomentar:

Posting Komentar